PKKM MA Assholach 2022, Semua untuk Progress yang Lebih Baik

oleh | Rabu, 7 Desember 2022

MA Assholach – Agenda tahunan Penilaian Kinerja Kepala Madrasah (PKKM) berlangsung hari ini, Rabu (7 Desember2022). Bertempat di ruang guru pada pukul 09.00 WIB. Asesmen dan monitoring terhadap keteladanan serta kecakapan pimpinan lembaga edukasi di Madrasah Aliyah Assholach berjalan lancar.

Kegiatan ini merupakan kegiatan penilaian capaian kinerja kepala Madrasah yang dilakukan oleh pengawas Madrasah Kantor Kemenag Kabupaten Pasuruan. Bertindak sebagai tim penilai Drs. H. Mokhamad Fatoni, M.Pd dan Drs. H. Abu Nasir, M.Ag

Kegiatan PKKM dimulai dengan acara Pembukaan, Sambutan sekaligus Paparan tentang Program dan Capaian Kinerja oleh Kepala MA Assholach dilanjutkan sambutan dari Tim Penilai pelaksanaan PKKM yang diwakili Drs. H. Mokhamad Fatoni, M.Pd dan dilanjutkan dengan Penilaian Kinerja Kepala Madrasah

Kepala MA Assholach, Dr. Ahmad Adip Muhdi, M.H.I menyampaikan ucapan selamat datang kepada Tim Penilai. “Kami mengucapkan selamat datang dan terima kasih atas kehadiran Tim Penilai di Madrasah ini, semoga dalam melaksanakan penilaian dapat berjalan lancar serta nyaman hingga selesai. Permintaan maaf juga disamapaikan Kepala Madrasah kepada tim apabila dalam penyambutan kurang sempurna dan kurang berkenan di hati”

Ucapan terima kasih juga disampaikan Kepala Madrasah kepada seluruh pendidik dan tenaga kependidikan di MA Assholach yang telah bekerja sama mempersiapkan berkas-berkas yang dibutuhkan dalam penilaian serta membantu kelancaran pelaksanaan PKKM tahun ini.

Sementara itu, Pak Fatoni dalam sambutannya mengajak Kepala Madrasah dan seluruh stakeholder madrasah agar dapat bekerja sama dalam memajukan Madrasah. Pak Fatoni juga menyampaikan beberapa hal tentang pelaksanaannya. PKKM tahunan memang perlu dilakukan untuk mengetahui kinerja Kepala Madrasah dalam melaksanakan tugas di satkernya selama 1 tahun.

“Ini PKKM tahun ke 3, jadi ada 4 komponen yang menjadi fokus penilaian dalam hal ini, yaitu : 1. Usaha pengembangan madrasah, 2. Pelaksanaan tugas manajerial, 3. Pelaksanaan tugas pengembangan kewirausahaan, dan 4. Pelaksanaan tugas supervisi pada guru dan tenaga kependidikan. Untuk komponen yang ke 5 hanya untuk PKKM empat tahunan,” papar Pak Fatoni kepada semua yang hadir.

Kegiatan PKKM Tahunan di MA Assholach berjalan lancar, kegiatan ditutup dengan pemberian refleksi oleh Tim Penilai serta memberikan saran dan masukan untuk perbaikan kualitas pendidikan di masa yang akan datang.

Peningkatan mutu pendidikan sejatinya diawali dari program yang diterapkan oleh lembaga. Drs. H. Abu Nasir, M.Ag memberikan dorongan agar MA Assholach harus mampu memberikan garansi (kualitas pendidikan) yang bagus untuk peserta didiknya.

Pak Abu memberikan banyak wejangan diantaranya : bahwa inovasi dan kreativitas bisa menjadi kekuatan MA Assholach Kejeron, sehingga generasi Assholach akan bisa bersaing ketika sudah lulus dan terjun di masyarakat.

Pak Adip menyambut loyal saran terhadap kinerja di madrasahnya tersebut, “Untuk progress yang lebih baik ke depannya mengapa tidak? Sedapat mungkin kami usahakan yang terbaik. Inovasi dan action maksimal yang telah dilakukan teman-teman disini semoga semakin menambah berkah,” tuturnya.

Bagikan artikel ini ke :