Mengembangkan Bakat Berniaga dengan Memanfaatkan Kearifan Lokal

oleh | Kamis, 27 Januari 2022

Setiap Instansi Pendidikan mempunyai caranya masing-masing untuk membangun dan menumbuhkan potensi para peserta didiknya, Salah satunya di MA Assholach Kejeron.

Kemarin Hari Rabu, 25 Januari 2022 siswa Kelas XII putra mendapat kesempatan untuk mengembangkan kreativitas mereka dalam membuat kerajinan kuliner dengan memanfaatkan kearifan lokal yang berada di wilayah sekolah yang kemudian hasil karya tersebut diperjualbelikan kepada khalayak umum.

Dalam kegiatan tersebut, satu kelas yang berjumlah 30 siswa dibagi menjadi 3 kelompok, masing masing kelompok berjumlah 10 siswa. Untuk kelompok 1 diketuai oleh Achmad Daniel Authon, Kelompok 2 diketuai oleh Abd Rochman, Kelompok 3 diketuai oleh Eka Januar Rizaldi.

Dari masing masing kelompok tadi ada yang mempunyai ide membuat keripik dari buah sukun, Pisang Coklat, Keripik Usus. Yang pastinya dalam proses pembuatan hasil karya tersebut banyak diselimuti dengan canda tawa oleh para siswa untuk menghilangkan sejenak kepenatan mereka setiap hari dalam kelas. Apalagi dengan kehadiran Maulana Ibrahim dan Ali Mahfudz Wahyudi yang selalu mengundang gelak tawa membuat suasana jadi mencair.

Setelah hasil karya mereka siap disajikan barulah mereka menjajakan hasil karyanya masing masing dengan berbagai macam cara untuk menarik minat para pembeli yang bernotabene dari kalangan warga Assholach sendiri. Mulai dari kalangan siswa, walimurid sampai warga sekitar.

Menurut Ibu Nurul Hidayati selaku pembimbing dan Guru Mapel Prakarya. ”Adanya Kegiatan Praktek di lapangan tersebut diadakan guna menjadikan Proses Pembelajaran Mapel Prakarya sedikit berbeda agar lebih tidak membosankan bagi para Siswa dan menumbuhkan kreativitas para siswa dalam memanfaatkan SDA yang tersedia disekitar kita sekaligus melatih mental mereka dalam berdagang agar tumbuh jiwa wirausahawan yang berkualitas dan mempunyai daya saing yang tinggi”.

Bagikan artikel ini ke :