Penilaian Kinerja Kepala Madrasah (PKKM) MA Assholach

oleh | Jumat, 29 Oktober 2021

Assholach Kejeron – Kamis 28 Oktober 2021, telah dilaksanakan Penilaian Kinerja Kepala Madrasah (PKKM) tahunan Madrasah Aliyah (MA) Assholach kejeron. Penilaian dilaksanakan di Aula KH. Zainuddin MA Assholach. Kegiatan dimulai pukul 7.00 berakhir pukul 10.00 WIB. Dalam rangka kegaitan ini tim dewan guru berserta tenaga pendidik telah menyiapkan berbagai dokumen sebagai bukti kinerja kepala madrasah untuk dilakukan penilaian.

Penilaian Kinerja Kepala Madrasah merupakan proses pengumpulan, pengelolaan, analisis, dan interpretasi data tentang kualitas kepala madrasah dalam melaksanakan tugasnya sebagai kepala madrasah. Penilaian dilakukan secara berkala dalam periode tahunan dan empat tahuahan.

Penilaian yang dilakukan saat ini adalah penilaian tahunan. Aspek yang dinilai yaitu, usaha pengembangan madrasah, pelaksanaan tugas manajerial, pengembangan kewirausahaan, supervisi kepada guru dan tenaga kependidikan. Pelaksanaan PKKM dihadiri oleh tim penilai dari pengawas yaitu bapak Drs. Mokhamad Fatoni, M.Pd dan Drs. Abu Nasir, M.Ag.

Kepala MA Assholach, Dr. Ahmad Adip Muhdi, M.H.I dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada tim yang telah meluangkan waktu dan tenaga dalam menyiapkan semua dokumen. Seyogjanya penilaian ini adalah penilaian untuk seluruh unsur yang ada di MA Assholach. Kita sudah melakukan perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi program kerja. Kali ini adalah penilaian eksternal dari kemenag.

Apresiasi disampaikan Pak Fatoni, bahwa berkas atau dokumen yang sudah dipersiapkan oleh madrasah ini merupakan sistem formal yang digunakan untuk menilai kinerja secara periodik, dan hasilnya dapat digunakan untuk pengambilan keputusan dalam rangka pengembangan madrasah, pemberian reward, perencanaan, pemberian konpensasi dan motivasi.

Disampaikan pula dari Tim Penilai PKKM, Pak Abu Nasir memberikan beberapa saran dan masukkan agar madrasah terus berkembang, kreatif dan berinovasi untuk meningkatkan kualitas pembelajaran di MA Assholach, “Saya sangat mendukung dengan program inovasi yang telah dilakukan oleh MA Assholach. Mudah-mudahan PKKM ini memberikan dampak positif terhadap peningkatan kompetensi kepala madrasah dalam membawa mutu madrasah lebih baik lagi”.

Pengembangan madrasah yang kreatif dan inovatif dapat mengembangkan potensi dari peserta didik dimana pengembangan madrasah terdapat dalam kurikulum yang telah disesuaikan dan diputuskan pemerintah.

Kegiatan PKKM ditutup oleh bapak Kepala MA Assholach. MA Assholach akan selalu berkomitmen untuk memberikan layanan pendidikan yang terbaik kepada siswa-siswi. Melalui berbagai upaya baik secara edukatif maupun nonedukatif. “Segenap unsur pimpinan MA ASSHOLACH akan terus mengembangkan berbagai komponen inti dari proses pendidikan itu sendiri”, pungkasnya.

Semoga dalam PKKM ini MA Assholach mendapatkan hasil terbaik yang diharapkan seluruh warga Pondok Pesantren Assholach Kejeron.

Bagikan artikel ini ke :